Jumat, 15 April 2016

SOSOK IBU

Seperti apakah sosok ibu dimata anda?
Seberapa jauh anda membutuhkannya untuk kesuksesan anda?
 
    Inilah pertanyaan yang harus dijawab jika ingin hidup kita menjadi sukses dan gemilang keberkahan.Tidak mudah bagi setiap orang untuk menjawabnya.Sosok ibu adalah wanita yang melahirkan,mendidik,dan membesarkan kita.Dia yang mendapat legislasi langsung dari Allah SWT,untuk menjadikan rahimnya sebagai madrasah awal dalam perkembangan buah hatinya.
  Maka jangan heran jika dalam dimensi spiritual sosok ibu menyimpan rahasia-rahasia besar doa-doanya,nasehat-nasehatnya,petuahnya,semua perlu kita taati.Tanpa itu mustahih kita bisa sukses.Sukses sebenarnya hanya satu,taati ibu dan hormati ibu."Ibumu,ibumu,ibumu,"begitulah Rasulullah SAW menegaskan ketika beliau ditanya oleh seorang pemuda yang menanyakan siapa sosok manusia yang paling berhak untuk dihormati dan ditaati.                         

Tidak ada komentar:

Posting Komentar